17. Plester
Contoh sediaan plester |
Plester adalah bahan yang digunakan untuk pemakaian luar terbuat dari
bahan yang dapat melekat pada kulit dan menempel pada pembalut.
18. Serbuk (Pulvis)
Contoh sediaan serbuk |
Serbuk adalah campuran kering bahan obat atau zat kimia yang dihaluskan, ditujukan
untuk pemakaian oral atau untuk pemakaian luar.
19. Larutan (Solutiones)
Contoh sediaan larutan |
Larutan adalah sediaan cair yang mengandung satu atau lebih zat kimia yang terlarut. Larutan terdiri dari:
- Larutan Oral
- Larutan Topikal
- Larutan Otik
- Larutan Optalmik
- Spirit
- Tingtur
- Air Aromatik
20. Supositoria (Suppositoria)
Contoh sediaan supositoria |
Supositoria adalah sediaan padat dalam berbagai bobot
dan bentuk, yang diberikan melalui rektal; vagina atau uretra. Umumnya meleleh,
melunak atau melarut pada suhu tubuh.
21. Suspensi (Suspensiones)
Contoh sediaan suspensi |
Suspensi adalah sediaan cair yang mengandung partikel padat tidak larut
yang terdispersi dalam fase cair.
Contoh sediaan salep |
22. Salep (Unguenta)
Salep adalah sediaan setengah padat ditujukan untuk pemakaian
topikal
pada kulit atau selaput lendir.
23. Vaksin (Vaccina)
Contoh sediaan vaksin |
Vaksin adalah sediaan yang
mengandung zat antigenik yang mampu menimbulkan kekebalan aktif dan khas pada
manusia.
Komentar
Posting Komentar
Silahkan tinggalkan komentar atau pertanyaan anda..